Tim Persib Bandung U-18 berpeluang lolos ke tingkat nasional, menyusul kekalahan PSIS Semarang 0-2 dari tuan rumah Persema Malang, pada pertandingan pertama Grup XVIII Zona Jawa "Piala Suratin 2009" di Stadion Gajayana Malang, Kamis (5/11).
PSIS akan memainkan laga kedua atau terakhirnya, pada saat menghadapi Persib di tempat yang sama mulai pukul 15.30 WIB, Jumat (6/11).
"Karena PSIS kalah 0-2 dari Persema, kita punya peluang untuk lolos. Jika besok (hari ini, red) kita menang dari PSIS, kita otomatis lolos bersama tuan rumah," kata pelatih Persib U-18, Asep Sumantri ketika dihubungi "GM" di Malang, Kamis (5/11).
Karena hanya dihuni tiga peserta, setiap tim hanya akan memainkan dua pertandingan di grup ini. Dua tim terbaik akan lolos ke tingkat nasional. Kalaupun hanya mampu bermain imbang dengan PSIS, Persib tetap lolos asal tidak kalah lebih dari 0-2 dari Persema yang akan dihadapi Sabtu (7/11).
Ketika ditanya mengenai kondisi anak asuhnya sehari menjelang pertandingan menentukan melawan PSIS, Asep mengatakan, Raka Satria dan kawan-kawan dalam kondisi siap tempur. "Setelah beristirahat sehari, kondisi anak-anak cukup bagus. Saya melihat, mereka dalam kondisi siap tempur untuk mengamankan kemenangan dari PSIS," kata mantan gelandang bertahan Persib di era '90-an itu.
Untuk memenangkan pertandingan melawan PSIS, Asep memastikan bakal menurunkan skuad terbaiknya.
Jumat, 06 November 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar