Jumat, 07 November 2008

Tiket Bisa Dibeli Langsung

BANDUNG, TRIBUN - Ketua Panpel Persib Iwan Kartiwan mengatakan pihaknya akan menjual langsung tiket pertandingan Persib vs Persita, beberapa jam sebelum pertandingan tersebut digelar di Stadion Jalak Harupat. Iwan menambahkan, pada penjualan tiket secara langsung di Jalak Harupat nanti bobotoh masih bisa mendapatkan tiket untuk tribun timur dan tribun utara dan selatan.

“Di Sekretariat Panpel, tiket untuk tribun timur dan tribun utara selatan, sudah habis terpesan. Tapi untuk tribun lainnya seperti tribun VIP dan samping barat, masih bisa dipesan di Sekretariat Panpel di Gedung Pengda PSSI Jalan,” tutur Iwan, Rabu (5/11).

Guna memudahkan bobotoh mendapatkan tiket di Jalak Harupat pada Sabtu (8/11), Panpel Persib akan memasang sedikitnya enam tenda tempat penjualan tiket. “Penjualan tiket dimulai pada pukul 12.00. Kenapa tidak dijual muali pagi, alasannya karena pertandingan Persib lawan Persita digelar pada malam hari,” kata Iwan.

0 komentar:

Caution : Wajib diklik

Followers

Caution : Wajib diklik