
Dipentas Copa Dji Sam Soe Indonesia (CDSSI), Persib Bandung memang baru pertama kali bertemu dengan PSDS Deli Serdang. Tapi di kancah Liga Indonesia (LI) yang mulai digulirkan sejak 1994, Persib sudah 11 kali menjamu tim berjuluk "Traktor Kuning" ini.
Dari 11 pertemuan itu, PSDS hanya sempat mencuri sekali kemenangan 1-2 pada LI XII/2006 dan 2 kali menahan imbang Persib tanpa gol pada LI I/1994-1995 dan LI III/1996-1997. Sisanya atau dalam delapan kunjungannya ke Bandung, PSDS selalu pulang dengan membawa kekalahan.
Melihat statistik itu, plus kondisi teranyar PSDS, yang konon tengah dililit persoalan keuangan sehingga hanya membawa 14 pemain ke Bandung, partai pertama babak "48 Besar" CDSSI 2008-2009 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kab. Bandung, Sabtu (13/12) ini, mestinya menjadi milik Persib.
"Kalau main di luar, PSDS tak segarang seperti ketika bermain di Lubuk Pakam," kata Siswanto, gelandang Persib.
Kendati demikian, Pelatih Persib, Jaya Hartono tak mau menyepelekan kekuatan calon lawannya. "Bahwa kita harus menang, iya. Tapi, saya tidak mau menganggap remeh PSDS. Saya tidak tahu kekuatan mereka. Karena itu, kita harus waspada," katanya.
Sabtu, 13 Desember 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)









0 komentar:
Posting Komentar